SISTEM INFORMASI BUKU TAMU PERPUSTAKAAN BERBASIS WEBSITE DI MUSEUM NEGERI NUSA TENGGARA BARAT

Website-Based Library Guestbook Information System at the West Nusa Tenggara State Museum

  • Raphael Bianco Huwae Universitas Mataram
  • Andy Hidayat Jatmika Universitas Mataram
  • Dwi Ratnasari Universitas Mataram
  • Herliana Rosika Universitas Mataram
  • Ni Made Rika Adi Widyaswari Universitas Mataram
Keywords: Sistem Informasi, Website, Buku Tamu, Data Pengunjung, System Usability Scale

Abstract

Teknologi informasi berperan penting dalam meningkatkan efisiensi pengelolaan data di berbagai bidang, termasuk di Perpustakaan museum negeri Nusa Tenggara Barat (NTB), yang saat ini pencatatan masih dilakukan secara konvensional untuk data pengunjung. Dalam merancang dan membangun sistem informasi buku tamu perpustaan Museum Negeri NTB digunakan dengan metode pengembangan metode Waterfall. dimana dalam merancang sistem ini dibuat desain sistem berupa usecase diagram dan activity diagram. Pengujian sistem dilakukan dengan metode system usability scale dimana terdapat 10 pertanyaan yang diajukan kepada responden dan mendapat nilai akhir sebesar 92.5 sehingga dapat disimpulkan bahwa Sistem Informasi Buku Tamu Perpustakaan Museum NTB dapat di terima dengan baik oleh responden.

Published
2024-09-30
Section
Articles