Penerapan Teknologi Untuk Meningkatkan Literasi Dan Numerasi Siswa SDN 1 Kelayu Utara Melalui Program Kampus Mengajar Angkatan 4 Tahun 2022

  • Andy Hidayat Jatmika Teknik Informatika Universitas Mataram
  • Nurul Umami
  • Basariah
Keywords: Kampus Mengajar, Adaptasi Teknologi, Google Form, Zoom.us, Google Meet.

Abstract

Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) adalah salah satu program unggulan  dari Kemendikbud. Program Kampus Mengajar adalah sebuah program dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka memiliki tujuan untuk mengajar,membantu penerapan  teknologi, dan membantu administrasi di sekolah. Sekolah yangmenjadi sasaran dari program Kampus Mengajar ini adalah SDN 1 Kelayu Utara. Pada program Kampus Mengajar ini, mahasiswa yang mengikuti program ini memiliki tanggung jawab untuk membantu pihak sekolah dalam proses belajar dan mengajar, membantu penerapan teknologi yang lebih maju, dan membantu dalam administrasi sekolah. Selain itu, mahasiswa Kampus Mengajar memiliki tugas wajib dalam memperbaiki karakter siswa dan meningkatkan minat belajar bagi siswa. Tujuan dari keikutsertaan mahasiswa dalam program Kampus Mengajar ini adalah untuk menambah relasi, menambah pengalaman di luar lingkungan perkuliahan, meningkatkan wawasan, karakter dan soft skills, menumbuhkan motivasi siswa untuk berpartisipasi dalam pembangunan, serta meningkatkan peran dan kontribusi nyata perguruan tinggi dan mahasiswa dalam pembangunan pendidikan di Indonesia. Memberikan pelatihan kepda siswa dan guru dengan menggunakan platform Google Form, Zoom.us, dan Google Meet. Google Form digunakan untuk ulangan siswa.

Keywords: Kampus Mengajar, Adaptasi Teknologi, Google Form, Zoom.us, Google Meet.

Published
2023-03-31
Section
Articles